PEMBUATAN WEB SERVER DENGAN XAMPP
Apa itu XAMPP ? lalu bagaimana cara menggunakannya ? Xampp adalah perangkat yang menggabungkan tiga aplikasi kedalam satu paket,yaitu Apache,MySQL,dan PHPMyAdmin,Dengan Xampp pekerjaan anda sangat dimudahkan karena dapat menginstalasi dan mengkonfigurasi ketiga aplikasi tersebut dengan sekaligus dan otomatis.
Xampp telah mengalami perkembangan dari waktu ke waktu.versi yang terbaru
adalah revisi dari yang terdahulu,sehingga lebih baik dan lebih
lengkap.aplikasi utama dalam paket Xampp yakni terdiri atas web server
Apache,MySQL,PHP,dan PHPMyAdmin.XAMPP merupakan salah satu software yang memiliki
interface yang paling baik dengan penggunaan yang cukup mudah, XAMPP merupakan
salah satu software yang cukup populer di berbagai sistem operasi komputer.
Software gratis ini sangat bermanfaat bagi pengguna yang ingin membuat website
secara lokal atau offline.
Lalu bagaimana cara menggunakan XAMPP pada windows 10 ?
Langkah pertama download dulu xampp nya disini :
Kita mulai download XAMPP, kita download versi terbaru
dari XAMPP.
Jika kita telah selesai download, kita mulai instal
XAMPP, sama seperti kita instal aplikasi berbasis desktop lainnya.
Setelah selesai kita buka XAMPP dan mulai untuk membuat
server WEB.
Kemudian, pada Apache dan MySQL klik start untuk
menyalakan server lokal kita.
Jika sudah kita start, buka browser apa saja, kemudian
masukan http://localhost/ lalu tampilan akan seperti
dibawah.
Kemudian, jika ingin menguji MySQL telah berfungsi buka
alamat berikut: http://localhost/phpmyadmin jika
berhasil maka tampilannya akan seperti di bawah ini.
Selanjutnya masukan website (code) Anda ke dalam direktori seperti.
Komentar
Posting Komentar